Editor : Admin
(Dok Satgas Damai Cartenz)
InfoNETsia, PAPUA :
JAYAPURA - Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) melakukan serangan di Kabupaten Yahukimo, Papua Pegunungan, pada Rabu (31/7/2024). Dalam serangan tersebut, mereka membunuh seorang warga sipil bernama Abdul Muzakir dan membakar truk yang dikendarai korban. "Memang terjadi pembunuhan terhadap seorang warga sipil dan pembakaran truk di Yahukimo yang dilakukan oleh KKB," jelas Brigjen Faizal Ramadhani, Kepala Operasi Damai Cartenz, dalam pernyataan tertulisnya, Kamis (1/8/2024).
Menurut keterangan saksi bernama Neri Ommu yang bersama korban saat kejadian, insiden terjadi saat Abdul Muzakir dalam perjalanan menuju Kampung Masi untuk mengambil kayu. Truk yang mereka tumpangi membawa 16 orang, dengan 13 di antaranya duduk di bak belakang dan 3 orang di kabin depan.
"Saat truk sedang berjalan, enam anggota KKB muncul dari semak-semak dan menghentikan truk. Salah satu dari mereka bersenjatakan SS2, sementara lima lainnya membawa parang," kata Faizal.
"Korban Abdul Muzakir berusaha melarikan diri dengan memutar truk ke arah kota, tetapi truk mengalami masalah dan berhenti di tengah jalan, menghalangi jalur," tambahnya.
Setelah serangan, korban dan saksi mencoba melarikan diri. Abdul Muzakir ditemukan tewas di lokasi dengan luka-luka, sementara saksi berhasil melarikan diri dan melaporkan kejadian tersebut ke pihak berwenang.
Jenazah Abdul Muzakir telah dibawa ke RSUD Dekai untuk penanganan lebih lanjut. Di lokasi kejadian, ditemukan barang bukti seperti dua handphone yang terbakar, lima botol minuman dingin, kantung kresek berisi pinang, sepasang sandal Swallow berwarna hijau, dan satu bungkus rokok.
Saat ini, 13 penumpang yang berada di bak truk bagian belakang masih belum ditemukan dan sedang dalam pencarian oleh tim gabungan dari Satgas Ops Damai Cartenz, Polres Yahukimo, dan Brimob Polda Papua.
Belum ada komentar.